Technology-Internet blog

Harga Advan Vandroid S5G Terbaru 2014 dan Review Spesifikasi

Harga Advan Vandroid S5G Terbaru 2014 dan Review Spesifikasi - Keluarga dari Advan Vandroid kini bertambah dengan hadirnya smartphone premium berkelas yang disebut-sebut memiliki spesifikasi yang mirip dengan Samsung Galaxy Note 3 yaitu Advan Vandroid S5G. HP Android seri S5G ini merupakan generasi penerus dari Advan S5E, Advan S5F dan Advan S5D yang bisa dikatakan sukses mendapatkan tempat di hati para pengguna smartphone lokal. Dibekali dengan layar sebesar 5.7 inchi bertipe Capacitive Screen IPS full HD dengan resolusi 1080 x 1920 pixels, menjadikan Advan S5G ini akan sangat ideal untuk menonton video HD, chatting, SMS serta bermain game akan terasa lebih nyata.

Phablet Murah dengan spek premium ini telah dimodali dual kamera yang menawarkan resolusi yang besar yakni 18MP sebagai kamera utama serta 5MP sebagai kamera sekunder yang berada pada bagian depan smartphone, sehingga memungkinkan anda untuk mengabadikan moment-moment menarik dan seru yang terjadi disekitar anda dengan hasil yang memuaskan.

Advan Vandroid S5G

Tak perlu khawatir kehabisan ruang penyimpanan karena meskipun tanpa bantuan memori eksternal, Vandroid S5G ini memiliki kapasitas penyimpanan yang sangat besar yakni 32GB, sehingga anda dapat menyimpan dan menginstal berbagai macam aplikasi Android sesuai selera dan kebutuhan anda dengan skala yang banyak.

Untuk sektor performa, smartphone lokal murah ini telah ditancapkan Cortex-A7 Quad Core berkecepatan 1.5GHz sebagai prosesornya. Dipadukan bersama memori RAM sebesar 1GB, Advan Vandroid S5G ini tidak akan mengecewakan apabila anda pilih sebagai phablet penunjang aktivitas sehari-hari anda.

Dalam segi konektivitas, smartphone yang memiliki sistem operasi Android OS 4.2 Jelly Bean ini mengusung fitur Bluetooth, GPS serta port microUSB. Anda dapat berinternet ria secara gratis ditempat yang menyediakan fasilitas Free WiFi dengan menggunakan WiFi. Dukungan jaringan 3G juga akan anda dapatkan dalam HP Android Dual SIM ini, sehingga memungkinkan anda bersosialisasi di jejaring sosial dan berselancar di dunia maya dengan cepat dan lancar tanpa kendala berarti.

Dengan segudang fitur dan spek yang dimilikinya, Harga Advan Vandroid S5G Terbaru 2014 dipatok sekitar 3,5 jutaan rupiah. Tentu angka tersebut pantas untuk phablet berkualitas yang disebut-sebut memiliki spesifikasi dan wallpaper yang mirip dengan Samsung Galaxy Note 3 ini. Namun harga smartphone keluaran Samsung tersebut pastinya berbeda jauh apabila dibandingkan dengan Harga Advan Vandroid S5G.

Daftar harga HP Advan Vandroid lainnya dapat Anda temukan Disini.
Kelebihan Advan Vandroid S5G ini yaitu keunggulan dari segi harganya yang lebih murah dibandingkan dengan smartphone yang memiliki spek serupa seperti Sony Xperia Z1 misalnya. Sedangkan kekurangan Advan Vandroid S5G ini terdapat pada baterainya yang hanya sebesar 2500 mAh. Tentu baterai tersebut tidak sepadan mengingat spesifikasi premium yang ditawarkannya.

thumbnail Title: Harga Advan Vandroid S5G Terbaru 2014 dan Review Spesifikasi
Posted by:AUTHOR
Published :2013-12-23T16:56:00+07:00
Rating: 4.2
Reviewer: 5 Reviews
Harga Advan Vandroid S5G Terbaru 2014 dan Review Spesifikasi
Share On :
Back To Top